Syfa & Ganjar

3 Hal yang Bisa Dilakukan untuk EZ-Link yang Kadaluarsa

Ditulis oleh Ganjar

Kartu EZ-Link yang kita beli di Singapura memiliki masa aktif selama 5 tahun semenjak kartu tersebut dikeluarkan. Durasi tersebut dapat dibilang cukup lama karena kita bisa menggunakannya untuk berkali-kali liburan ke Singapura.

Namun bagaimana jika kartu tersebut sudah mendekati tanggal kadaluarsanya, apakah harus dibuang atau disimpan saja? Nah, ada beberapa hal yang bisa kita lakukan jika kartu EZ-Link tersebut hampir kadaluarsa atau bahkan sudah kadaluarsa. Apa sajakah itu?

1. Tukar dengan Kartu Baru

EZ Link

Jika kita sedang berlibur di Singapura atau memiliki rencana untuk pergi ke Singapura lagi dalam waktu dekat, maka pastinya kita tetap membutuhkan kartu EZ-Link ini. Oleh karena itu, menukarnya dengan kartu baru merupakan solusi yang paling tepat.

Kita bisa menukarnya dengan kartu baru di SimplyGo Ticket Offices yang tersebar di berbagai stasiun MRT dan bus interchanges di Singapura.

Sebelum menukarkan, pastikan di dalam kartu EZ-Link lama kita terdapat saldo minimal SGD 6. Saldo tersebut nantinya akan dipotong sebesar SGD 3 untuk biaya administrasi sedangkan semua saldo sisanya akan dipindahkan ke kartu yang baru.

Oh iya, jika kita memiliki beberapa kartu EZ-Link yang akan atau sudah kadaluarsa, kita juga bisa menukarkan semuanya dan menggabungkan saldonya di satu kartu EZ-Link yang baru. Namun saya menyarankan untuk melakukan proses ini di luar jam sibuk agar tidak memakan waktu yang lama.

2. Refund Saldo

Passenger Service MRT
Passenger Service Centre

Jika di kartu EZ-Link kita masih terdapat banyak saldo dan kita tidak memiliki rencana untuk menggunakannya lagi, maka lebih baik saldonya kita refund saja.

Proses refund saldo ini bisa dilakukan di SimplyGo Ticket Offices dan Passenger Service Centre jika saldo kartu kita kurang dari SGD 80. Sedangkan jika saldonya lebih dari SGD 80, maka kita hanya bisa melakukan refund di SimplyGo Ticket Offices.

Jika ingin melakukan refund, saya sarankan untuk melakukannya sesegera mungkin. Pasalnya jika kartu EZ-Link kita sudah kadaluarsa lebih dari 2 tahun, maka akan ada service charge sebesar SGD 1 setiap bulannya. Biaya tersebut akan dipotong dari saldo saat kita mengajukan refund.

3. Jadikan Koleksi

ez link charm_
Desain EZ-Link Charm

Apabila kartu EZ-Link kita sudah kadaluarsa dan di dalamnya juga tidak terdapat saldo, maka kartu tersebut bisa kita jadikan koleksi saja. Sebagai ide, kita bisa menggabungkan EZ-Link beserta kartu serupa dari negara lainnya dalam sebuah pigura transparan.

EZ-Link juga seringkali mengeluarkan kartu limited edition dengan desain khusus yang sangat menarik. Nah, jika kita kebetulan memiliki beberapa kartu tersebut, maka sangat wajib bagi kita untuk menyimpannya karena kartu tersebut mungkin tidak akan diterbitkan lagi di masa mendatang.

Yang paling menarik tentu saja apabila kita memiliki EZ-Link versi charm. EZ-Link charm memiliki bentuk seperti gantungan kunci sehingga tetap bisa kita gunakan sebagai gantungan kunci meskipun chip di dalamnya sudah kadaluarsa.

Jika kita tidak ingin menyimpan kartu EZ-Link untuk koleksi sendiri, maka kita juga bisa menjadikannya hadiah atau oleh-oleh untuk teman atau saudara kita. Mereka pasti akan sangat suka karena EZ-Link ini memang memiliki desain dan bentuk yang menarik.

Nah itu dia 3 hal yang bisa kita lakukan jika kita memiliki kartu EZ-Link yang akan kadaluarsa atau bahkan yang sudah kadaluarsa. Kira-kira, adakah ide lain yang bisa kita lakukan untuk kartu tersebut? Jika ada, bagikan di kolom komentar ya!

Jika kamu ingin bertanya mengenai tempat yang pernah kami kunjungi, silakan tanyakan kepada kami di kolom komentar atau di Instagram @syfaganjarstory. Kami akan dengan senang hati menjawabnya ~
CERITA TERKAIT
TENTANG SYFA & GANJAR
Kami adalah pasangan suami istri yang sangat menyukai travelling dan kuliner. Di blog ini kami akan berbagi cerita mengenai perjalanan kami ketika mengunjungi berbagai tempat wisata serta mencicipi kelezatan dari berbagai jenis kuliner.

Selengkapnya tentang Syfa & Ganjar →
KOMENTAR

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Syfa & Ganjar
English Version
cross